Pengertian Energi, Sumber dan Bentuk-Bentuk Energi Dalam Sistem Kehidupan 1. Pengertian Energi Manusia membutuhkan energi untuk bekerja, bergerak, bernafas, dan mengerjakan banyak hal lainnya. Energi adalah kemampuan untuk melakukan usaha (kerja) atau melakukan suatu perubahan. Energi menyebabkan mobil dan motor dapat bergerak. Pesawat dapat terbang karena adanya energi. Begitu juga kereta api dapat berjalan cepat karena adanya energi. Energi ada dimana-mana, bahkan tumbuhan dan hewan pun membutuhkan energi untuk bertumbuh kembang. Dengan demikian, untuk melakukan usaha, diperlukan energi. Energi terdapat didalam berbagai bentuk. Kehidupan bergantung pada kemampuan organisme mengubah suatu energi dari suatu bentuk kebentuk yang lainnya. Mobil-mobilan tidak akan berjalan jika tanpa energi dari baterai. Baterai adalah sumber energi. dan contoh lain dari sumber energi ialah minyak bumi (bensin, solar dan lainnya) yang dijadikan bahan bakar kendaraan roda dua dan empat begitu ju...